Inkulturasi merupakan cara menanamkan nilai-nilai injil yang dikabarkan ke dalam lingkungan kubudayaan tertentu agar tumbuh dan menghasilkan buah-buah yang khas sehingga iman dapat diungkapkan secara maksimal melalui sarana-sarana asli kebudayaan tersebut. Keberadaan Paroki Tanjung Priok yang berada di tengah kota Pelabuhan terbesar di Indonesia disadari telah menjadi tempat persinggahan serta menetapnya berbagai suku di Indonesia salah satunya Suku Jawa. Sehingga didasari atas kondisi tersebut bahwa Tanjung Priok menjadi gambaran “Indonesia Mini”, maka perlu ditampilkan wajah gereja sesuai kebudayaan Jawa. Dan sebagai wujud nyata Paroki Tanjung Priok ingin menampilkan wajah gereja sesuai kebudayaan tersebut maka dibentuklah inkulurasi dengan corak budaya Jawa.